Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Tempat Makan
SPPG Polri di Palmerah siap beroperasi
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-04 08:54:21【Tempat Makan】374 orang sudah membaca
PerkenalanKapolda Metro Jaya Irjen Polisi Asep Edi Suheri didampingi Kabid Humas Polda Metro Jaya Brigjen Poli

Jakarta (ANTARA) - Kapolda Metro Jaya Irjen Polisi Asep Edi Suheri menyangakan, Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri Polres Metro Jakarta Barat di Polsek Palmerah siap beroperasi dalam memberikan layanan makanan bergizi dalam Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
“SPPG ini sudah siap dioperasionalkan 99,9 persen,” katanya dalam keterangannya di Jakarta, Jumat, terkait peninjauannya ke SPPG tersebut.
Asep melakukan pengecekan secara langsung terhadap berbagai sarana dan prasarana pendukung, mulai dari fasilitas utama SPPG, area sterilisasi dapur, ketersediaan pengelolaan air bersih hingga kesiapan para juru masak yang akan mengelola kebutuhan gizi.
"Tujuan utama SPPG Polri ialah untuk meningkatkan status gizi anak-anak, mencegah kekurangan gizi dan meningkatkan kualitas hidup, sekaligus mendukung pertumbuhan serta perkembangan anak," katanya.
Selain itu, Program MBG juga menjadi bagian dari upaya Polri dalam mendukung cita-cita luhur bangsa yang tertuang dalam “Astacita”, serta sebagai kontribusi nyata menuju Indonesia Emas 2045.
Asep menyebutkan bahwa saat ini terdapat 30 SPPG di wilayah Polda Metro Jaya. Dari jumlah tersebut, satu SPPG telah beroperasi penuh di Cengkareng, Jakarta Barat.
Kemudian 14 SPPG siap diresmikan, termasuk SPPG Polri Polres Metro Jakarta Barat yang baru aja dikunjungi. Sedangkan 15 SPPG lainnya sedang dalam tahap persiapan pelengakan batu pertama.
Asep mengharapkan  dengan beroperasinya SPPG Polri Palmerah layanan pemenuhan gizi dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Baca juga: Minum air dan simpan sisa makanan jika alami dugaan keracunan MBG
Baca juga: Di Jakarta ada 60 siswa keracunan MBG
Suka(34959)
Sebelumnya: Pegiat soroti lemahnya aturan iklan kental manis ancam kesehatan anak
Selanjutnya: Mengenal bahaya Cesium
Artikel Terkait
- Prabowo: Penerima MBG 35,4 juta orang, hampir 7 kali populasi Singapura
 - Kemendag dan BPKH sinergi dorong ekspor produk Indonesia ke Arab Saudi
 - Kemenag: Sertifikat halal dorong kepercayaan konsumen dan daya saing
 - Luhut minta BGN perbaiki serapan anggaran dan bangun ekosistem MBG
 - Jangan abaikan, tubuh beri sejumlah sinyal ketika kekurangan zat besi
 - Ahli gizi dorong masyarakat kembali ke pola makan tradisional Asia
 - Pemprov Lampung efektifkan program nasional sejahterakan masyarakat
 - Ahli gizi dorong masyarakat kembali ke pola makan tradisional Asia
 - BGN sebut MBG telah serap satu juta tenaga kerja
 - Pemkot Makassar
 
Resep Populer
Rekomendasi

Pengamat sebut produk halal ekraf bisa tingkatkan pendapatan negara

Ide kegiatan seru & bermakna untuk merayakan Hari Pangan Sedunia 2025

Kepala BGN : Koperasi desa merah putih jadi mitra SPPG MBG

Polisi Jambi tetapkan dua WBP tersangka penyelundupan narkoba di Lapas

Gaya hidup sehat dan latihan beban bantu cegah osteoporosis

Rutan Cipinang

Pimpinan Komisi X usul bentuk dapur sekolah MBG di daerah 3T

Wapres Gibran semangati siswa Ternate jadi generasi tangguh